___________________________________________________________________________________________________________________________________________________
Doa pagi dan sore

Ya Allah......, sesungguhnya aku berlindung kepada Engkau dari bingung dan sedih. Aku berlindung kepada Engkau dari lemah dan malas. Aku berlindung kepada Engkau dari pengecut dan kikir. Dan aku berlindung kepada Engkau dari tekanan hutang, pajak, pembuat UU pajak dan kesewenang-wenangan manusia.

Ya Allah......ampunilah aku, ibu bapakku, orang yang masuk ke rumahku dengan beriman dan semua orang yang beriman laki-laki dan perempuan. Dan janganlah Engkau tambahkan bagi orang-orang yang zalim dan para penarik pajak serta pembuat UU pajak selain kebinasaan".

Amiiiiin
_______________________________________________________________________________________________________________________________________________

Friday, July 29, 2011

Ekonomi Dunia yang Melambat (2)

EROPA: PERSOALAN HUTANG PIIGS MASIH MEMBELIT & HUTANG YUNANI GAGAL BAYAR
Perkembangan dari Yunani tidak banyak yang baru. Investor menduga bahwa hutang pemerintah Yunani akan gagal bayar. Capital flight menghantam Yunani bulan Mei 2011 lalu. Depositor menarik sekitar 2 milyar Euro dari bank, karena takut Yunani bankrut dan akan membekukan tabungan pensiun mereka, seperti yang terjadi di Argentina satu dekade lalu. Uangnya mereka simpan di bawah bantai yang tidak ada bunganya. Mereka berpikir lebih baik tidak memperoleh bunga dari pada kehilangan semuanya atau dibekukan.

Ketakutan akan adanya rush (bank run) sudah ada dibulan Mei lalu diberitakan Reuter: ECB's Stark: Restructuring would cause Greek bank run





May 25 (Reuters) - Greek banks would face heavy losses of deposits if the country were to restructure its public debt, European Central Bank Executive Board member Juergen Stark said on Wednesday.

Speaking at an event organised by German Christian Democrats, Stark, who oversees the ECB's economics division, said Greece must reach a primary surplus --where tax and other revenues outsize outgoings-- and that cutting debt by a restructuring would not solve the underlying problems.

"That (restructuring) would not be cheap. We should think a step ahead," Stark said.

He also said that while the financial crisis was not so evident in Germany anymore, it remained too early to call it over.




Apa yang dikatakan Stark bahwa Yunani harus bisa membuat budgetnya surplus, mungkin hanya mimpi. Karena ekonomi Yunani sudah lama buruk: tidak ada sumber daya alam, tidak ada manufakturing, dan hanya mengandalkan turisme. Disamping itu 40% dari GDP adalah dari sektor pemerintah, suatu sektor yang rawan dengan ke-tidak-effisienan. Mungkin Yunani harus belajar dari Belgia – “hidup tanpa pemerintahan”. Belgia sudah setahun ini tidak punya pemerintahan. Negaranya aman-aman saja. Tidak ada al-Qaeda seperti di Pakistan, tidak ada Kristen fundamentalis seperti yang melakukan pembunuhan massal di Oslo, Norwegia di bulan Juli 2011 ini.

Jerman menyadari ketidak mampuan Yunani untuk membayar hutang ini sejak lama, sehingga mereka enggan membantu Yunani. Bantuan kepada Yunani, bak melemparkan sesuatu ke dalam black-hole. Tidak akan pernah kembali lagi. Dari kubu Merkel sudah mengisyaratkan untuk haircut dan menyelesaikan hutang Yunani secara cepat seperti yang diberitakan oleh Reuter. Jerman bukan hendak berbaik hati. Mumpung masih bisa ada yang kembali. Sebab kalau ditunda-tunda resiko tidak ada yang kembali semakin besar.

Top Merkel advisor: Greek debt haircut may be needed- paper



May 28 (Reuters) - The head of Germany's economic advisors said on Saturday a Greek debt restructuring may be necessary and, if so, he would favour a haircut -- or valuation discount -- on Greek bonds.

"Possibly, a debt restructuring would be necessary and in this case I am in favour of a haircut," the chairman of the 5-member panel of 'wise men' advising the German government told the Greek Real newspaper. "I am fully aware of the cost of such a measure."

Wolfgang Franz said it was unacceptable for taxpayers to bear the risks associated with Greek debt while bondholders enjoyed high interest.

Ini baru Yunani. Yang lain seperti Spanyol, Irlandia dan Itali masih menunggu. Terkadang ada berita bagus, misalnya Yunani akan ditolong. Untuk sementara investor bisa bersorak gembira, karena Yunani akan ditolong lagi untuk yang kesekian kalinya, Euro menguat, bursa saham menguat. Pertanyaannya, kalau Yunani sudah ditolong untuk kesekian kalinya, apakan harus terus menerus ditolong? Apakah pertolongan itu ada gunanya?

Merkel kelihatannya pintar, pembayar pajak Jerman mungkin tidak akan parah terperosok ke dalam bail-out Yunani. Dia tetap ngotot untuk menolak bail out.

Tidak hanya Merkel yang tidak percaya, pasar bond juga tidak percaya. Tidak hanya kepada Yunani, tetapi juga kepada Portugal dan Irlandia. Suku bunga surat hutang pemerintah negara-negara ini melonjak tinggi. Suku bunga bond 2 tahun pemerintah Yunani melonjak ke kisaran 38%, untuk Portugal 20%, dan Irlandia 23%. Investor meminta bunga yang lebih tinggi untu mengimbangi resiko yang ditanggungnya.

Ketidak percayaan Jerman juga terefleksi tindakan dari Deutsche Bank – Bank Sentral Jerman melepas 70% surat-surat hutang Yunani, Itali, Portugal, Irlandia dan Spanyol selama semester awal 2011. Tidak terlalu mengherankan suku bunga hutang-hutang pemerintah ini mengalami kenaikan.
















Beberapa minggu terakhir ini pemimpin-pemimpin Eropa rapat, sibuk, untuk menolong Yunani.

Setelah berlama-lama, akhirnya ada juga berita yang judulnya berani mengatakan secara resmi bahwa hutang Yunani gagal bayar: Fitch calls default, Greece pledges no let-up on debt. Badan penilai hutang (credit rating) Fitch berani mengatakan bahwa hutang Yunani gagal bayar.


ATHENS/LONDON Fri Jul 22, 2011 1:51pm EDT

ATHENS/LONDON
(Reuters) - Fitch ratings agency declared Greece would be in temporary default as the result of a second bailout, which Athens said had bought it breathing space.

But the agency pledged to give Greece a higher, "low speculative grade" after its bonds had been exchanged and said Athens now had some hope of tackling its debt mountain, which most economists still expect to force a deeper restructuring in the future.

An emergency summit of leaders of the 17-nation currency area agreed a second rescue package on Thursday with an extra 109 billion euros ($157 billion) of government money, plus a contribution by private sector bondholders estimated to total as much as 50 billion euros by mid-2014.

Under the bailout of Greece, which supplements a 110 billion euro rescue plan by the European Union and the International Monetary Fund in May last year, banks and insurers will voluntarily swap their Greek bonds for longer maturities at lower rates.

"Fitch considers the nature of private sector involvement... to constitute a restricted default event," said David Riley, Head of Sovereign Ratings at Fitch.

Yang menarik adalah dana bantuan kedua sebesar € 109 milyar ini bagaikan gunung Himalaya jika dibandingkan dengan kapital dari bank sentral Yunani yang hanya sebesar €111,243,361. Itu baru dana bantuan yang kedua. Harus juga diperhitungkan dana bantuan yang pertama. Data besarnya kapital bank sentral Yunani ini bisa dilihat di website nya (http://www.bankofgreece.gr/Pages/en/Bank/shareholders.aspx) . Saya tidak tahu apa artinya ini semua. Silahkan terjemahkan sendiri.

Yunani, Portugis, Italy, Spanyol, Irlandia sudah lama hidup di luar kemampuannya. Selama ini dipasok dari hutang. Dan hutang ada batasnya. Di atas itu, adalah daerah di luar kemampuan untuk membayar dan debitur memasuki ranah seperti yang digambarkan oleh kata-kata mutiara di Perjanjian Lama, debitur menjadi budak kreditur:



Orang kaya memerintah orang miskin; yang berhutang menjadi budak dari
krediturnya
(Perjanjian Lama, Proverb 22:7)

Pada posisi seperti sekarang ini, bagi Yunani, teori Keynesian mengenai stimulus hutang, tidak bisa berlaku lagi. Hutang bagaikan narkotik. Dosis yang diperlukan semakin meningkat untuk menghindari sakaw, kecanduan. Memberi tambahan hutang baru untuk mengatasi problem krisis kredit, sama saja dengan memberi narkotik untuk menyelesaikan masalah sakaw, kecanduan. Dosisnya semakin tinggi akhirnya mencapai dosis yang mematikan......... Penyelesaian yang rasionil adalah dengan tidak memberikan hutang/narkotik baru. Biarkanlah dia menderita ketagihan....., untuk beberapa saat.





Disclaimer: Ekonomi (dan investasi) bukan sains dan tidak pernah dibuktikan secara eksperimen; tulisan ini dimaksudkan sebagai hiburan dan bukan sebagai anjuran berinvestasi oleh sebab itu penulis tidak bertanggung jawab atas segala kerugian yang diakibatkan karena mengikuti informasi dari tulisan ini. Akan tetapi jika anda beruntung karena penggunaan informasi di tulisan ini, EOWI dengan suka hati kalau anda mentraktir EOWI makan-makan.

1 comment:

Anonymous said...

Pa IS

Tolong di bahas mengenai Amerika berhubungan dengan krisis tgl 2 agustus 2011 ini. Trims

Dadang