Selama 2 hari di minggu lalu, yaitu hari Kamis dan Jumat, bursa saham US anjlok. Ada yang mengatakan “salah pencet” keybord komputer. Kalau salah pencet, tidak mungkin terjadi dua kali, atau dua hari dengan volume yang besar pula. Dugaan lain ialah karena “computer programmed trading”. Dalam computer programmed trading, jika ada ketidak sempurnaan algorithma, hal-hal semacam ini bisa terjadi, sampai ada operator yang menstopnya. Komputer itu bodoh tetapi agressif. Tidak mengenal takut dan emosi.
Yang pasti di hari Kamis membuat banyak orang mengigil karena indeks Dow sempat jatuh 1000 poin. Jatuhnya bursa saham, tidak mengejutkan EOWI. Karena minggu sebelumnya EOWI sudah memperingatkan tentang adanya buy/sell climaxes.
Di bawah ini ada dua chart mengenai kejadian crash minggu lalu.
Pasar saham saat ini sudah over-sold dan punya peluang untuk rebound. Resistance Dow Industrial ada di level 10730 yang kemungkinan resistance yang kuat. Level ini adalah level tertinggi di bulan Januari 2010. Saya masih cadangkan satu lagi resistance di 10890 (akar retracement 0.618), walaupun orang jarang menggunakan Fib retracement ini.
Chart berikutnya adalah perkiraan hitungan Elliot Wave crash minggu lalu. Berdasarkan chart ini, crash minggu lalu adalah 5-wave impulse. Dan kemungkinan saat ini berada pada counter trend w-4. Level 10730 bisa menjadi target w-4. Tetapi tidak menutup kemungkian ke level 10920 – 10990. Jika Dow melewati 11000, semua hitungan Elliot wave menjadi Idiot wave. Semuanya menjadi batal.
Bila w-4 selesai maka akan dilanjutkan dengan w-5 yang akan membawa indeks Dow Industrial di bawah 9869.62.
Ada hal lain yang menarik. Emas minggu lalu mengalami kenaikan parabolik terhadap Euro. Kebetulan juga porsi bull euro hanya 3%. Jadi sangat bearish. Kondisi ini sangat rawan counter trend. Emas mengalami kenaikan parabolik terhadap Euro. Kemungkian pasangan Emas thd Euro akan mengalami koreksi dalam waktu dekat ini.
Sekian dulu, jaga tabungan anda baik-baik........
Di bawah ini ada dua chart mengenai kejadian crash minggu lalu.
Pasar saham saat ini sudah over-sold dan punya peluang untuk rebound. Resistance Dow Industrial ada di level 10730 yang kemungkinan resistance yang kuat. Level ini adalah level tertinggi di bulan Januari 2010. Saya masih cadangkan satu lagi resistance di 10890 (akar retracement 0.618), walaupun orang jarang menggunakan Fib retracement ini.
Chart berikutnya adalah perkiraan hitungan Elliot Wave crash minggu lalu. Berdasarkan chart ini, crash minggu lalu adalah 5-wave impulse. Dan kemungkinan saat ini berada pada counter trend w-4. Level 10730 bisa menjadi target w-4. Tetapi tidak menutup kemungkian ke level 10920 – 10990. Jika Dow melewati 11000, semua hitungan Elliot wave menjadi Idiot wave. Semuanya menjadi batal.
Bila w-4 selesai maka akan dilanjutkan dengan w-5 yang akan membawa indeks Dow Industrial di bawah 9869.62.
Ada hal lain yang menarik. Emas minggu lalu mengalami kenaikan parabolik terhadap Euro. Kebetulan juga porsi bull euro hanya 3%. Jadi sangat bearish. Kondisi ini sangat rawan counter trend. Emas mengalami kenaikan parabolik terhadap Euro. Kemungkian pasangan Emas thd Euro akan mengalami koreksi dalam waktu dekat ini.
Sekian dulu, jaga tabungan anda baik-baik........
Disclaimer: Ekonomi (dan investasi) bukan sains dan tidak pernah dibuktikan secara eksperimen; tulisan ini dimaksudkan sebagai hiburan dan bukan sebagai anjuran berinvestasi oleh sebab itu penulis tidak bertanggung jawab atas segala kerugian yang diakibatkan karena mengikuti informasi dari tulisan ini. Akan tetapi jika anda beruntung karena penggunaan informasi di tulisan ini, EOWI dengan suka hati kalau anda mentraktir EOWI makan-makan.
7 comments:
kita tunggu saja hasilnya,
kalau saya emas masih naik, dji kemungkinan naik lagi ke 11000 ada, tapi sepertinya sulit.....
Fibo yg umum :38,18%, 50% , 61,82%
yg jarang adalah: 76,4% dan 23,6%.
Satu lagi: anda tetap saja meragukan Elliot wave dengan melakukan penamaan lain, tapi mengapa anda memakai teori "wedge" elliot, yg sudah merupakan variasi jauh dr teori elliot.
Tyo
sabar dan tenang menggu next week...
Bang lucas sabar banget deh. Kalau gak drop besar atau naik banyak gak pernah confirm. :) main save terus kapan baru trade bang?
@ diatas minggu lalu sy trade confirm 1200 dan close skrg...rata2 1 bulan 1-2 kali saja
Bang Lucas, gimana cara abang melatih kesabaran sampai bisa seperti itu? Saya rasanya butuh saran melatih emosi dalam trading neh atau ada buku sebagai referensi melatih emosi saat trading ?
AB
Emas sudah menyentuh 1234,15..
wave 5 sudah dimulai..pertanyaanya, apakah akan gagal wave 5 ini???
Untuk AB, coba baca buku "trading 4 a living". buku itu lbh byk membahas psikologi dlm trading dan money management
Tyo_fl@live.com
Bang Tyo, terima kasih atas informasinya..
AB
Post a Comment